Komitmen Transparansi, Balai Veteriner Bukittinggi Raih Predikat Informatif pada Anugerah KIP Kementerian Pertanian tahun 2025

Jakarta, 22 Desember 2025 — Balai Veteriner Bukittinggi meraih Predikat Informatif pada ajang Anugerah Keterbukaan Informasi Publik Kementerian Pertanian Tahun 2025. Penghargaan ini menjadi bukti komitmen Balai Veteriner Bukittinggi dalam menerapkan transparansi dan keterbukaan informasi kepada publik.

Anugerah tersebut diserahkan dalam acara resmi yang digelar pada Senin (22/12/2025) di Auditorium Gedung F, Kementerian Pertanian, Jakarta. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kementerian Pertanian dalam mendorong badan publik di lingkup kementerian agar konsisten menjalankan amanat Undang-Undang Keterbukaan Informasi Publik.

Predikat Unit Kerja Eselon III Informatif berhasil dipertahankan Balai Veteriner Bukittinggi. Predikat ini diberikan kepada unit kerja yang dinilai aktif, responsif, dan akuntabel dalam menyediakan serta mengelola informasi publik. Capaian ini diharapkan dapat memperkuat kepercayaan masyarakat serta meningkatkan kualitas pelayanan publik di sektor pertanian dan kesehatan hewan.