DIREKTORAT JENDERAL PETERNAKAN DAN KESEHATAN HEWAN
KEMENTERIAN PERTANIAN
Kepala Balai Veteriner Bukittinggi Hadiri Acara Halal bi di BPSI Tanaman Buah Tropika
Kepala Balai Veteriner Bukittinggi turut menghadiri acara Halal Bi Halal yang diselenggarakan oleh Keluarga Besar BPSI Tanaman Buah Tropika dalam rangka merayakan Hari Raya Idul Fitri 1446 H. Acara ini dilaksanakan pada hari Selasa, 15 April 2025, bertempat di Auditorium Dr. Ir. M. Winarno, M. Sc, Jl. Raya Solok Aripan Km. 8, Solok, Sumatera Barat.
Kehadiran Kepala Balai Veteriner Bukittinggi dalam acara ini menjadi bentuk nyata komitmen dalam mempererat silaturahmi dan sinergi antar-instansi di bawah Kementerian Pertanian. Dalam suasana penuh keakraban dan kebersamaan, acara Halal Bi Halal ini menjadi momentum penting untuk saling memaafkan serta memperkuat kolaborasi lintas sektor demi kemajuan pertanian dan peternakan nasional.
Acara dimulai pukul 09.00 WIB dengan rangkaian kegiatan yang meliputi sambutan, tausiyah, serta ramah tamah antar tamu undangan. Kepala Balai Veteriner Bukittinggi menyampaikan apresiasi atas undangan dan menyatakan pentingnya menjaga hubungan baik antarunit kerja untuk mendukung pencapaian program pemerintah di bidang pertanian, khususnya dalam pengembangan tanaman buah tropika dan kesehatan hewan.
Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan sinergi antara lembaga riset, pengembangan, dan pelayanan teknis terus terjalin erat demi tercapainya kedaulatan pangan dan kesejahteraan masyarakat.
- 10 views